JAMBI – Pengprov Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Provinsi Jambi menggelar Pelatihan Pelatih Tingkat Dasar di GOR Kota Jambi dari 12 sampai dengan 13 Oktober 2024.
Kegiatan pelatihan ini diisi oleh instruktur pelatih nasional Pengurus besar Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Ir Syahrial, M. Tech dengan moto “di Bridge Anda harus berpikir ke depan, mengantisipasi dan membuat rencana, sama seperti dalam kehidupan”.
Pelatihan yang dilaksanakan selama Dua hari ini diikuti oleh peletih Cabor Bridge dari 8 Kabupaten Kota yakni Kerinci, Tanjab Barat, Kota Jambi, Muaro Jambi, Bungo, Merangin, Batanghari dan Sarolangun.
Pelatih Cabor Bridge Tanjab Barat Erwin mengatakan untuk Kabupaten Tanjab Barat mengirim dua orang.
“Dari Tanjab Barat kita dua orang. Saya dan M Taufan,” ujar Erwin, Sabtu (12/10/2024).
Dia berharap melalui kegiatan pelatihan ini pemain Bridge Jambi bisa lebih bersaing dan berprestasi.
“Khususnya pemain bridge Tanjab Barat yang mampu bersaing dikancah rehional dan nasional,” katanya.
Terpisah Ketua Umum KONI Kabupaten Tanjab Barat Jamal Darmawan Sie, S. E., M. M mengatakan keikutsertaan Tanjab Barat dalam pelatihan hendaknya kedepan dapat memberikan Ilmu kepada Atlet untuk mendulang prestasi.
“Semoga melalui pelatihan ini kedepan para atlet mendapatkan hasil lebih baik dalam meraih prestasi,” sebutnya.

Pengprov GABSI dan Pengurus KONI Provinsi Jambi.